Suatu Akhir Pekan Di Rusia
(Tim Rhodes)
Sekalipun Anda orang asing di negara lain, kemungkinan ada lebih banyak persamaan antara Anda dan orang lain daripada yang Anda pikirkan
“Tim, letakkan jamur itu, cepat!”
Meskipun saya tidak melihat Vasya, suaranya terdengar bergema di hutan itu. “Letakkan jamur itu, dan jangan sentuh apa pun yang lain.”
Sebelum saya dapat melihat dirinya, jamur-jamur putih mengkilat itu pun sudah mendarat lagi di landasan hutan. Vasya, seorang sahabat saya selama saya tinggal di Rusia, bergegas ke arah saya dan menjelaskan bahwa jamur tertentu yang saya kumpulkan sangat beracun. “Kebanyakan jamur yang berwarna cerah dan mengkilat itu berbahaya – kamu harus hati-hati,” jelasnya, hampir menghardik.
Saat itu hari Sabtu pagi, dan saya dengan istri sedang menikmati liburan akhir pekan bersama sekelompok kecil teman baru kami di luar kota Moskow, tempat kediaman baru kami sebagai misionaris. Ini adalah liburan pertama kami setelah berbulan-bulan belajar bahasa Rusia dan penyesuaian budaya yang sulit.
Setelah saya mencuci tangan secara berlebihan, Vasya memberi kami kursus kilat tentang jejamuran, dengan menunjukkan berbagai jenis jamur yang aman untuk dikonsumsi maupun yang harus dihindari. Kami lalu memutuskan bahwa memetik buah bluberi saja mungkin lebih aman: Jika bentuknya bulat, kecil dan biru, ambil saja.
Berbagai macam buah beri berhamburan di tanah membentuk bidang titik-titik yang menutupi sebagian besar hutan, memanfaatkan keadaan musim panas yang datangnya selalu terlalu singkat. Sementara kami memungutinya, kelompok kami mendiskusikan tentang bedanya bluberi di Amerika dan di Rusia, dan juga bedanya hobi-hobi di luar rumah orang Amerika dan orang Rusia. Tetapi lama-kelamaan, menerjemahkan dari bahasa Inggris ke bahasa Rusia dan kemudian balik lagi dari bahasa Rusia ke bahasa Inggris menjadi hal yang melelahkan, dan akhirnya kami berhenti sama sekali.
Beth dan saya segera ditinggalkan sendirian, sementara teman-teman kami tertawa-tawa dan melanjutkan diskusi yang asyik di kejauhan. Pertanyaan-pertanyaan yang mengecilkan hati mulai merayap di pikiran kami. Apakah kami dikehendaki di sini? Apakah teman-teman kami akan merasa lebih baik tanpa kami?
Sebagai orang asing di negara lain, kami mengidap paranoia yang umum: Jika kamu tidak mengerti bahasanya, semua orang akan membicarakan tentang kamu. Menertawakanmu. Mengecewakanmu. Terganggu olehmu. Kami merasa yakin teman-teman kami sedang mengolok-olok kami.
Saat makan siang, kami bertemu dengan sepasang lansia yang tinggal di dekat perkampungan itu – pemilik dacha tempat kami menginap akhir pekan itu. Mereka menyambut Beth dan saya dengan hangat – kemurahan hati yang tampaknya hanya muncul karena teman-teman kami menjelaskan bahwa kami adalah orang Amerika yang belajar bahasa Rusia di Moskow. Olya, wanita kepala rumahtangga, dengan semangat menjelaskan setiap hidangan yang ia siapkan. Ia sangat bangga dengan selai stroberinya dan membawa kami ke gudang bawah tanahnya, yang menyimpan berbagai macam acar dan makanan yang diawetkan.
Ketika kami makan bersama, tuan rumah ingin sekali mendengar perkembangan kami dalam belajar bahasa Rusia. Mereka membagikan peribahasa-peribahasa budaya dan baris-baris puisi untuk diingat, dan ketika Olya menjelaskan tentang sejarah wilayah Tver, teman-teman kami mulai mengajukan pertanyaan-pertanyaan juga. Mereka tampaknya tidak banyak tahu juga tentang wilayah ini dan ingin sekali mendengar dan belajar. Kami pulang dengan semua bejana berisi selai stroberi yang dapat kami bawa, serta undangan untuk merayakan Tahun Baru bersama mereka.
Sore itu, Andrey, teman kami di kelompok itu, mendesak saya untuk ikut berburu bebek bersamanya dan satu pasangan lain. Bahasa Inggris Andrey terdiri dari berbagai kutipan film dan kata-kata yang tak senonoh. Namun, meski bahasa menjadi kendala, saya berharap kebersamaan ini akan menjadi kesempatan bagi saya, bukan saja untuk mempraktikkan bahasa Rusia, tetapi juga untuk mengenal orang-orang baru dalam perjalanan itu.
Raungan suara perahu motor dan terpaan angin di wajah kami membuat kami hanya berdiam saat mengarungi sungai. Sementara Andrey mencari spot terbaik, kami semua merasa puas bisa berada dan mengambil foto dalam situasi itu: matahari baru saja mulai terbenam, menciptakan pemandangan penuh warna-warna yang indah di langit.
Kira-kira setengah perjalanan menuju lokasi, mesin motor batuk-batuk, menyemburkan asap tebal dan akhirnya mati. Perahu kecil kami berangsur-angsur berhenti di tengah sungai. Ketiga pria di perahu bersama saya segera berusaha mengatasi masalah itu, dan saling berbicara dengan nada cepat dan tidak sabar. Beberapa kali Andrey akan menoleh ke arah saya dan berteriak, “Don’t worry” (Jangan khawatir) dan itu akan menjadi batas percakapan dalam bahasa Inggris. Saya dapat memahami kata-kata dalam bahasa Rusia, tetapi kosa kata dasar saya itu tidak sesuai dengan istilah-istilah teknis mereka.
Merasa tak berdaya dan tak berguna, saya akhirnya hanya berdiri sejauh mungkin. Pada akhirnya, mesin motor bisa menyala cukup lama untuk membawa kami sampai ke pantai, dan kembali ke tempat teman-teman lain kelompok kami.
Minggu siang kami mulai menempuh perjalanan untuk kembali ke Moskow, melewati hutan yang masih berwarna hijau lebat, lereng-lereng perbukitan, dan deretan dacha, rumah-rumah kecil warna-warni. Sebelum mencapai jalan besar, teman-teman kami memarkir mobil di tepi jalan dekat beberapa meja dan kanopi kayu. Tidak ada tanda peradaban lain berkilo-kilometer di belakang maupun di depan kami.
“Jika kalian mau, kita akan mencari oleh-oleh sebelum pulang,” Vasya mengumumkan sambil berjalan menuju bangunan-bangunan itu bersama anggota kelompok kami yang lain. Saya heran. Bagaimana orang bisa menemukan tempat ini jika mereka belum pernah sampai ke sini?
“Oleh-oleh?” tanya Beth. “Apa aku tidak salah dengar?”
Dengan rasa ingin tahu yang enggan, Beth dan saya mengikuti Vasya ke warung-warung yang menutupi jalan itu. Ketika melihat teman-teman kami menawar-nawar asesoris dan kantong-kantong ikan kering, saya langsung menyadari bahwa: toko oleh-oleh ini diperuntukkan bagi orang-orang Rusia yang lain. Kami semua adalah turis di sini.
Setiap orang dari kami tidak berada di tempat yang tepat dalam perjalanan ini. Relasi-relasi kami tidak tergantung pada kemampuan saya memilih jamur yang tidak berbahaya, atau sudah fasih atau masih berantakan dalam berbahasa Rusia. Teman-teman kami sabar terhadap kami karena kami tepatnya adalah … teman-teman. Mereka menjelaskan tentang serba-serbi jamur karena mereka senang menceritakan hobi itu. Yang penting sebenarnya adalah memiliki pengalaman dan kesempatan berada dalam satu komunitas bersama – kami semua adalah orang asing yang ingin dikasihi dan dimengerti.
Peristiwa yang biasa saja ini menopang kehidupan saya selama dua tahun berikutnya di Rusia. Hari-hari terburuk saya adalah saat-saat saya merasa tidak menjadi bagian. Saat-saat saya bertanya-tanya apakah saya benar-benar ada gunanya berada di sini. Perasaan-perasaan seperti inilah, sebagai bagian dari mayoritas yang punya hak istimewa untuk pulang ke rumah, yang tidak pernah bisa saya atasi.
Ada saatnya kebimbangan masih menguasai saya, dan ada saatnya saya masih ingin melepaskan segala sesuatu dan meninggalkan Rusia. Namun yang membuat saya merindukan waktu-waktu kami di Rusia — apartemen kami, saat-saat akhir pekan kami di pedesaan –adalah ikatan yang kami miliki dengan teman-teman kami. Dan hal yang sama berlaku saat kami sekarang sudah kembali ke Amerika.
Kita tidak perlu berada di lingkungan yang asing untuk merasa terasing. Kenyamanan dan keamanan budaya di rumah kita tidak bisa sepenuhnya melindungi kita dari pengalaman-pengalaman ini. Dan sebagai orang Kristen, kita harus mengharapkan ketidaknyamanan ini. Dan kita juga harus menyadari bahwa ketenteraman akan didapat jika kita berusaha membangun komunitas sebagai tubuh Kristus, dan bekerja bersama untuk “saling mendorong dalam kasih dan dalam pekerjaan baik, (tidak) menjauhkan diri dari pertemuan-pertemuan ibadah kita, … tetapi saling menasihati” (Ibrani 10:24-25). Di situlah kita akan menemukan tempat di mana kita benar-benar akan merasa dimiliki dan memiliki.