Prakata Dr. Charles Stanley

Begitu banyak kehidupan di dunia ini yang berkutat pada persaingan—siapa yang mendapatkan nilai yang lebih baik, penghasilan yang lebih tinggi, rumah yang lebih besar, dan seterusnya. Berusaha mengikutinya akan membuat hidup Anda lelah dan sengsara. Namun izinkan saya meyakinkan Anda, bahwa tubuh Kristus tidak dimaksudkan untuk menjadi seperti itu.

Kehidupan yang berbeda-beda dan berkat-berkat yang berbeda tidak seharusnya menjadi fokus. Di dalam Yesus, kita semua adalah carang-carang dari Pokok Anggur yang sama (Yohanes 15:5); Dialah yang memberi kita kehidupan. Paulus menulis bahwa “kita, walaupun banyak, adalah satu tubuh di dalam Kristus; tetapi kita masing-masing adalah anggota yang seorang terhadap yang lain” (Roma 12:5).

Bulan ini, saya mendorong Anda untuk tidak menganggap diri Anda berbeda, lebih baik, atau lebih buruk dari orang lain berdasarkan pencapaian-pencapaian Anda. Sebaliknya, pakailah kelebihan dan kekuatan Anda sebagai cara untuk memberkati orang lain dan memuliakan Tuhan. Itulah jalan menuju kepuasan sejati.