Prakata Dr. Charles Stanley
Hidup benar setiap hari adalah tantangan pokok hidup orang Kristen; dan kita sering bertanya-tanya, dari mana datangnya kekuatan untuk memenuhi tantangan itu. Semua orang memiliki kelemahan-kelemahan yang harus diwaspadai, dan pergumulannya bisa sangat berat.
Tetapi sebagai orang percaya, kita memiliki hati yang baru – yang dirancang untuk mencapai hal-hal yang baik. Namun diperlukan juga usaha untuk hidup sesuai dengan keinginan-keinginan hati yang baru itu. Artinya, kita harus “menanggalkan manusia lama,… dan mengenakan manusia baru, yang telah diciptakan menurut kehendak Tuhan di dalam kebenaran” (Efesus 4:22,24). Dengan demikian, semakin Anda ditarik lebih dekat pada Yesus, semakin Anda ingin menjadi seperti Dia.
Sementara Anda membaca renungan-renungan bulan ini, bayangkanlah Anda memandang Dia dengan segala kesempurnaan-Nya. Biarlah kerinduan akan kebenaran-Nya memenuhi Anda. Kerinduan seperti inilah yang Dia berjanji akan dipuaskan (Matius 5:6).